Telegram Bisa Bikin Grup "Chatting" Sampai 1000 Orang

Pengguna Telegram kini bisa membuat grup chatting beranggotakan 1000 orang. Hal tersebut dimungkinkan oleh fitur teranyarnya bertajuk "Supergroups". Menurut pernyataan Telegram pada blog resminya, Supergroups merupakan jawaban atas permintaan penggunanya selama ini.  

"Sejak kami luncurkan 2013 lalu, pengguna kami meminta agar Telegram bisa mengakomodir komunitas besar," begitu tertulis pada blog Telegram, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Kamis (26/11/2015).

walaupun begitu, Telegram juga menyadari bahwa grup beranggotakan 1000 orang bisa berdampak buruk. Misalnya, obrolan akan sangat ramai dan lari ke mana-mana, mengingat banyaknya jumlah kepala yang tergabung. Untuk itu, pengelolaan grup bisa diserahkan pada seorang admin. Dia yang punya otoritas untuk mengajak anggota baru, mengeluarkan anggota, hingga mengganti foto profil grup. Namun, jika para anggota sepakat tak ingin punya admin, pilihan tersebut bisa dilangkahi. Artinya, pada Supergroup, admin bersifat opsional.

Diketahui, sebelumnya Telegram hanya mengakomodir grup chatting hingga 200 orang anggota. Dengan pembaruan ini, organisasi besar beranggotakan hingga 1000 orang seperti asosiasi guru, himpunan mahasiswa, hingga partai politik bisa berdiskusi maya.

Bagi yang belum memperbarui aplikasinya, bisa buka tautan ini.

Sumber: Kompas.com
Telegram Bisa Bikin Grup "Chatting" Sampai 1000 Orang Telegram Bisa Bikin Grup "Chatting" Sampai 1000 Orang Reviewed by King Denie on 2:52 PM Rating: 5

No comments:

sempatkan untuk komentar bentar ya... ;)

Adsense 728x90

Powered by Blogger.